Pelatihan Perancangan Aset Vidio Sebagai Penunjang Kegiatan Promosi Wisata di Jawa Barat

Authors

  • Etty Zuliawati zed Universitas Pelita Bangsa
  • Pupung Purnamasari
  • Rismawati
  • Ismasari Nawangsih

Keywords:

Pelatihan, Video, Promosi, Wisata

Abstract

Pengabdian masyarakat di Kabupaten Karawang bertujuan untuk meningkatkan promosi pariwisata melalui pembuatan video. Dengan melibatkan pelatihan dan pendampingan, metode ini menyediakan informasi tambahan bagi masyarakat tentang destinasi wisata lokal. Metode Pelaksanaan nya memiliki dua cara yang masing-masing memiliki peranan yang berhubungan satu dengan lainnya. Hasil dari pelatihan ini menunjukkan bahwa Video promosi diunggah di platform digital seperti Youtube untuk mencapai audiens yang lebih luas. Teknik-teknik digital marketing digunakan untuk meningkatkan visibilitas destinasi pariwisata, membangun kesadaran lokal, dan mendorong partisipasi masyarakat dalam pengembangan pariwisata daerah. Dengan demikian, video promosi tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan, tetapi juga untuk memperkuat ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Karawang.

References

Andhika, A. (2019). Penggunaan Video Promosi Wisata Melalui Youtube Untuk Meningkatkan Daya Tarik Wisatawan Ke Provinsi Kalimantan Selatan. MUTAKALLIMIN: Jurnal Ilmu Komunikasi, 2(2), 26–30.

Andreana, G. A., Nurhidayah, A., Randa Bunga, A., Putra Triadito, D., Pangestu, R., & Khaulan Fadillah, S. (2023). PERENCANAAN ASET VIDEO SEBAGAI PENUNJANG KEGIATAN PROMOSI WISATA KAMPUNG MALAHING BONTANG. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Nusantara, 4(2), 1089–1097. https://doi.org/10.55338/jpkmn.v4i2.911.

Kotler, P., & Keller, K. (2017). Manajemen Pemasaran Edisi 4. Jakarta: Erlangga.

Maulani, G., Sasongko, N. J., & Mulyana, A. (2016). Pengembangan Media Promosi Pariwisata Kota Tangerang Dalam Bentuk Video Digital Pada Dinas Porparekraf. ICIT Journal, 2(2), 207–220. doi: 10.33050/icit.v2i2.35.

Noviyanti, R. D., Setiawan, T. A., & Setyawan, M. (2017). Perancangan Video Promosi Wisata Kuliner Kota Semarang Dalam Program ‘‘Ayo Wisata Ke Semarang”. Jurnal Nasional Pariwisata, 9(1), 30–43.

Riyanto, S., Setiawan, D., & Rivaldi, A. (2017). Media Video Feature Penunjang Promosi Pariwisata Kabupaten Pati –Jawa Tengah. Cices, 3(2), 170–181. doi: 10.33050/cices.v3i2.442.

Downloads

Published

2024-05-30